Friday, August 12, 2011

Saya dan Musik


Adhitya Pratama Nugraha, pemuda yang lahir di bulan September 1989 tanggal 27 dan ber bintang Libra ini, Hidup dan besar bersama keluarga yang cukup dan apa adanya lahir di jakarta dan besar di lingkuang yang monotone, di kelas 3 SD sempat ikut pindah ke pulau sebrang tepatnta di kepulauan Riau, Batam menetap untuk setidaknya 5 tahun. Banyak hal yang gue pelajari disini, dimana tepatnya yang bersinggungan dengan dunia musik, mempunyai teman di sekolah menengah pertama yang memiliki band, gue pun sangat antusias untuk hal yang satu ini. Namun kala itu gue hanya bisa sebagai penikmat musik dikarenakan keterbatasan gue enggak bisa bermain alat musik. Untuk musik sendiri gue banyak mendengar beberapa kaset dan cd usang milik bokap, yang saat itu isinya kebanyakan lagu dangdut, dimana setiap berada di mobil lagu lagu dari Rhoma Irama, Mansyur S, Alm. Meggy Z, Elvy Sukaesih banyak sekali bergemuruh di kepala, tapi engga lantas gue menjadi pedangdut, sisi lain bokap adalah beberapa kaset dan cd romantic love jaman itu sebut saja Richard Max, The Beatles, Dianna Rose dan lainnya yang gue belum terlalu mengenal baik siapa mereka tapi musik tersebut menemani tumbuh kembang gue. Persentuhan pertama adalah gue di pinjami kaset Blink 182 oleh teman smp, mulailah dari situ gue addict dengan beberapa band punk lainnya seperti Green Day, Sum 41, Simple Plan, New Found Glory. Musik ini hatam habis gue dengar saat duduk di smp kelas satu. Invasi musisi lokal saat itu ialah Dewa 19, Jamrud, Padi, Sheila On7, dan beberapa band yang hits di era 90'an akhir dan 2000 awal.

Akhirnya naik kelas 2 smp gue pindah kembali ke jakarta tepatnya kembali ke kota depok tempat gue tinggal, disekolah yang baru gue menemukan seorang teman yang kebetulan rumahnya deket dan lumayan jago bermain gitar, disitulah gue di ajari cara bermain gitar. Pelan tapi pasti mulai bisa bermain gitar dan tentunya gak lepas dari majalah majalah musik yang beredar waktu itu. Persinggungan pertama ialah saat pentas seni di sekolah saat gue masih kelas 2 band gue saat itu bersama agus (gitar vokal), dimas (drum), gue (bass vokal) trio three chord system dimana layaknya band band punk, bertiga dan tetap berisik. Saat kelas 3 smp mulai lebih dalam menggeluti dunia musik, dan band pun berjalan terus sepakat menggunakan nama "Flammable" masih terinfluence musik punk dijaman nya dengan mengcover Blink 182, Sum 41, SID, Endank Soekamti dan lainnya.

Akhirnya band ini berhenti saat semua personilnya lulus smp. Singkatnya di SMA ini gue menemukan partner baru yang gak lain temen gue sendiri pas smp angga, cuma dulu gak begitu akrab, musik baru yg di tawarkannya adalah The Sigit dan The Upstairs musik yang booming sekali di era 2005an dan akhirnya sepakat membentuk band yang akhirnya menjadi pelabuhan bermusik gue hingga saat ini, banyak influence baru yang gue dapatkan seperti Led Zeppelin, Deep Purple, AC DC, dan musik musik rock era lama dan musik rock era baru sebut aja Jet, The Datsun, Artic Monkey dan masih banyak lagi, disini gue lebih merasa nyaman dan menemukan chemistry nya. Menjadi bassist di band yang sudah 4 tahun berjalan dan akan terus berjalan.


Kurang dan lebihnya sekian dan terimakasih

My Musichology

2005 - Flammable

2007 - Present - Cliffhangers

No comments:

Post a Comment